Pemuja Berita - 9 Topik Obrolan di Grup WhatsApp yang Isinya Cowok Semua. Sering Ditutupi dari Ceweknya nih~. Adanya teknologi bernama chat apps, semua orang bisa berkomunikasi dengan mudah. Bahkan untuk berkomunikasi dengan banyak orang, kita tinggal membuat sebuah group chat. Mulai dari grup kelas, grup alumni sekolah atau kuliah, grup keluarga, grup kantor, grup tongkrongan, dll.. Hidup jadi makin mudah untuk berkomunikasi.

Berbicara soal group chat—yang biasanya menggunakan WhatsApp—sepertinya menarik untuk melihat isi percakapan orang-orang di grup yang isinya cowok semua. Dengan titel grup tongkrongan, apa sih yang diobrolin para cowok ini? Buat cewek-cewek di luar sana, nih, Hipwee Hiburan kasih bocoran topik yang mereka bahas di grup WA yang isinya cowok semua itu. Semoga nggak penasaran lagi dengan membuka HP teman cowokmu, ya~ 😀


1. Gim adalah hal yang paling mungkin diobrolin para cowok. Mulai dari gim konsol hingga gim di ponsel, semua diobrolin!



2. Sebagaimana mestinya, cowok pasti sering ngomongin soal otomotif. Meskipun nggak paham, nimbrung doang juga nggak apa-apa kok~



3. Sejurus dengan gim, teknologi lain seputar laptop, rakitan komputer, hingga CCTV, nggak luput jadi perbincangan



4. Bagi mereka yang baru lulus dan abis kena PHK akibat pandemik, share loker/magang juga sering mereka obrolin di grup WhatsApp



5. Kalau lagi gabut banget, tiba-tiba ada chat masuk yang hanya berupa gambar kocak atau meme alias foto aib teman sendiri di grup. Kasihan 🙁

BACA JUGA : Disuntik 2 Kali, Vaksin COVID-19 Maksimal Bertahan 2 Tahun di Tubuh


6. Jangan salah, cowok juga suka berjulid. Bedanya, mereka nggak gosipin Lucinta Luna, tetapi artis lain. Sama aja sih -___-



7. Apalagi yang mau dibahas para cowok di grup, selain curhat soal cewek? Biasanya yang nanggepin bakal dijapri oleh si penanya



8. Setelah curhat soal cewek, grup ini akan dihiasi akun-akun medsos cewek pilihan. Hmm~



9. Link pemersatu bangsa adalah hal yang nggak perlu kita bahas lagi di sini, ya~


Tampaknya nggak ada yang berbeda secara signifikan antara kehidupan cowok di dunia nyata dan di grup WhatsApp, ya. Topik obrolannya sama, cuma beda media aja sih. Hehe. Coba cek HP cowokmu, apakah dia juga punya grup khusus yang isinya cowok semua? Kamu akan menemukan sesuatu yang menarik~ Daftar TiketQQ