Pemuja Berita - Menuju 350 Ribu Kasus COVID-19 di Indonesia, Sudah Mulai Melambat?. Jumlah kasus positif virus Corona COVID-19 di Indonesia makin mendekati angka 350 ribu. Hingga bulan ketujuh sejak kasus pertama ditemukan di Depok, Jawa Barat, sudah adakah pertanda baik bahwa pandemi mulai terkendali?=

Catatan detikcom, Indonesia melaporkan kasus pertama pada 2 Maret 2020. Sejak saat itu, pertambahan jumlah kasus positif mengalami peningkatan yang makin pesat. Berikut rangkumannya.

  • Mencapai 50 ribu kasus pada 25 Juni (selang 115 hari)
  • Mencapai 100 ribu kasus pada 27 Juli (selang 32 hari)
  • Mencapai 150 ribu kasus pada 22 Agustus (selang 28 hari)
  • Mencapai 200 ribu kasus pada 8 September (selang 17 hari)
  • Mencapai 250 ribu kasus pada 22 September (selang 14 hari)
  • Mencapai 300 ribu kasus pada 4 Oktober (selang 12 hari)

Apakah angka 350 ribu kasus COVID-19 akan tercapai kurang dari 12 hari sesuai tren sebelumnya?

Hingga Rabu (14/10/2020), jumlah kasus positif tercatat di angka 344.749. Butuh tambahan 5.251 kasus pada Kamis (15/10/2020) untuk bisa menembus angka 350 ribu di hari ke-11. Sejauh ini, rekor penambahan kasus harian tertinggi ada di angka 4.850 yang dicatatkan pada 8 Oktober 2020.

BACA JUGA : Polisi: Ada Kendaraan Pribadi dan Ambulans Suplai Batu ke Perusuh Demo

Jika rekor tersebut tidak terpecahkan, maka kemungkinan akumulasi 350 ribu kasus COVID-19 ke-350 ribu baru akan tercapai pada hari ke-12 sejak Indonesia mencatatkan angka 300 ribu kasus.

Apakah berarti mulai melambat?

Laporan perkembangan kasus oleh Satgas Penanganan COVID-19 pada 13 Oktober menyebut secara nasional masih ada kenaikan kasus mingguan sebesar 5,9 persen. Kenaikan kasus tertinggi tercatat antara lain di 5 provinsi berikut:

  • Jawa Tengah
  • Jawa Barat
  • Papua Barat
  • Sulawesi Selatan
  • Sulawesi Tenggara

Sedangkan dilihat dari jumlah kematian, terjadi penurunan sebesar 9,9 persen dibanding pekan sebelumnya. Kematian tertinggi hingga 11 Oktober 2020 tercatat di 5 provinsi berikut: 
  • DKI Jakarta
  • Jawa Tengah
  • Kepulauan Riau
  • Kalimantan Tengah
  • Sulawesi Tengah.